Search

Ketahui 10 Mitos dan Fakta Seputar Menyusui

Masa-masa menjadi Mama baru memang menyenangkan sekaligus penuh tantangan, terutama saat menyusui. Tak hanya kesiapan fisik dan mental, tapi Mama harus menguasai ilmu seputar menyusui. Nah, kali ini tim Mama’s Choice akan mengulas mitos dan fakta menyusui yang perlu Mama tahu!

Percaya Mitos Menyusui Bisa Mengganggu Mama

Informasi seputar mitos dan fakta seputar menyusui yang sering beredar, bisa saja membantu atau malah mengganggu Mama.

Tapi dengan pemahaman yang baik, Mama bisa mengatasi segala kendala yang terjadi selama menyusui. Jangan panik dan mencari sumber informasi yang akurat bisa menjadi solusi bijak untuk Mama. 


Baca juga: Masalah Menyusui yang Sering Mama Alami


1. Payudara Mengendur Akibat Menyusui

cara melakukan inisiasi menyusui dini

Beberapa orang bilang bahwa penyebab dari payudara mengendur itu karena Mama sering menyusui. Tapi, apakah betul menyusui bisa membuat payudara mengendur?

MITOS

Ternyata, menyusui bukan penyebab utama payudara mengendur! Para ahli dari Universitas Kentucky telah melakukan penelitian terkait hal ini, dan mereka menemukan bahwa penyebab utama payudara mengendur bukanlah karena menyusui, namun karena faktor usia, seberapa sering orang tersebut mengandung, dan merokok, karena zat yang terkandung di dalam rokok nyatanya dapat memecah sel protein (elastin) pada kulit, sehingga payudara menjadi kendur.

2. Ibu Menyusui Harus Banyak Minum

Banyak sekali masukan yang sering didapatkan oleh seorang ibu, terutama ibu baru, dari orang-orang di sekitarnya, salah satunya yaitu mereka harus banyak minum ketika sedang di masa menyusui. Kira-kira ini mitos atau fakta ya, Ma?

FAKTA

Menghidrasi tubuh saat masa-masa menyusui sangat penting. Karena ASI yang diminum bayi berupa cairan dan tubuh Mama sangat perlu terhidrasi dengan baik. Para ahli merekomendasikan, ibu menyusui sebaiknya minum sekitar 128 ons (atau 16 gelas) air per hari agar tubuh terhindar dari bahaya dehidrasi. Tapi bukan berarti banyak minum akan mempengaruhi produksi ASI ya, Ma, karena tidak ada penelitian yang menemukan bahwa terdapat hubungan di antara keduanya.

3. Ukuran Payudara Menentukan Produksi ASI

ibu sedang menyusui bayi

Di tengah masyarakat luas terdapat suatu kepercayaan, bahwa payudara yang besar akan memiliki banyak ASI dan payudara yang kecil akan memiliki lebih sedikit ASI. Hmmm..tapi apa benar ukuran payudara menentukan produksi ASI? Mitos atau fakta?

MITOS

Ukuran payudara nyatanya tidak memiliki pengaruh sama sekali terhadap jumlah ASI yang Mama hasilkan. Memang betul, bahwa ukuran payudara sebagian besar tergantung pada seberapa banyak jaringan lemak yang dikandungnya. Tetapi jaringan lemak tersebut tidak ada hubungannya dengan bagaimana payudara menghasilkan ASI ya, Ma😊

4. ASI Dapat Meningkatkan Kecerdasan Bayi

Terdapat satu rumor seputar menyusui yang paling dipercaya oleh masyarakat luas, yaitu bahwa ASI dapat meningkatkan kecerdasan bayi. Apa benar Ma, ASI bisa membuat bayi Mama lebih cerdas? Mitos atau fakta?

FAKTA

Sebuah penelitian di Inggris menemukan bahwa bayi yang diberikan ASI beberapa bulan setelah dilahirkan memiliki kecerdasan 7 poin dari bayi yang tidak diberi ASI. Ini disebabkan karena kandungan nutrisi, lemak, dan efek psikologi yang didapatkan saat meminum ASI bisa memaksimalkan stimulan pada otak bayi. Tapi Mama tidak usah khawatir, karena kecerdasan bukan mutlak didapatkan dari menyusui saja, masih ada banyak cara untuk melatih kecerdasan Si Kecil😊    

5. Menyusui Bisa Jadi Alat Kontrasepsi Alami

menyusui

Pernahkah Mama mendengar perihal, menyusui bisa menjadi alat kontrasepsi alami? Kira-kira apa hubungannya antara menyusui dan alat kontrasepsi ya? Ini mitos atau fakta?

FAKTA

Menyusui bisa menjadi alat kontrasepsi alami, yang disebut dengan Lactational Amenorrhea Method (LAM). Tapi metode ini hanya bisa 98% efektif ketika semua kondisi yang disyaratkan sudah terpenuhi. Syaratnya itu sendiri terdiri dari tiga, yaitu Mama harus memberikan ASI eksklusif pada bayi, usia bayi tidak melebihi 6 bulan dan Mama belum mengalami haid (termasuk bercak) pasca melahirkan.


Baca juga: Masalah Memberikan ASI: Bagaimanapun Cara Menyusuinya, Cinta Mama Tetap Sama


6. Makan Pedas Bisa Membuat ASI Pedas

Pendapat bahwa saat bayi menyusui akan menyerap semua gizi dan nutrisi sesuai dengan yang Mama konsumsi memang betul adanya. Tapi apakah rasa makanan yang Mama makan juga berpengaruh terhadap rasa ASI? Seperti makanan pedas akan membuat ASI Mama menjadi pedas? Ini mitos atau fakta menyusui, Ma?

MITOS 

Makanan pedas tidak serta merta membuat rasa ASI Mama terasa pedas. Hanya saja, menurut para ahli, di dalam cabai yang Mama konsumsi terdapat senyawa yang bernama capsaicin yaitu sensasi panas yang dialirkan dalam aliran darah. Apabila dikonsumsi pada bayi yang sensitif maka hal itu akan menyebabkan bayi menjadi diare. Namun kalau masih dalam porsi dan level yang wajar, makanan pedas sebenarnya aman dikonsumsi oleh ibu menyusui.

7. ASI adalah Vaksin untuk Bayi

lecet pada puting menyebabkan ASI tidak maksimal

Banyak rumor mengatakan bahwa semakin sering Mama memberikan ASI, maka bayi akan semakin sehat. Tapi apakah rumor tersebut benar atau hanya mitos belaka Ma?

FAKTA!

Menurut World Health Organization (WHO) ASI merupakan makanan yang ideal untuk bayi yang baru lahir. Di dalam ASI terdapat nutrisi yang dibutuhkan untuk keberlangsungan pertumbuhan bayi. Diperkaya antibody, ASI bisa mencegah diare, serta pneumonia pada anak. Kedua penyakit tersebut adalah penyebab kematian terbesar pada anak yang baru lahir.


Baca juga: Ibu Bekerja, Kenali Manfaat dan Risiko Pumping ASI


8. Mencuci Puting Sebelum Menyusui

Tidak sedikit Mama yang mencuci putingnya sebelum menyusui dengan alasan agar puting mereka steril saat menyusui Si Kecil. Tapi apakah hal tersebut benar untuk dilakukan? Mitos atau fakta ya, Ma?

MITOS 

Mengutip dari situs online WHO, ternyata Mama tidak perlu mencuci puting sebelum menyusui. Bayi sangat familiar dengan aroma ibu nya sendiri dan inilah yang bayi rasakan saat minum ASI dari puting Mama. Aroma ini menghasilkan bakteri baik yang sangat bagus untuk meningkatkan sistem imun bayi.

9. Menyusui Dapat Mempercepat Recovery Pasca Melahirkan

bayi tertidur saat menyusui

Penyembuhan pasca melahirkan, entah melahirkan normal maupun caesar membutuhkan waktu yang terbilang tidak singkat, baik fisik maupun mental. Untuk mempercepat pemulihan tersebut banyak orang percaya bahwa dengan menyusui Mama akan segera pulih. Tapi, apakah ini mitos atau fakta Ma?

FAKTA

Enam minggu pasca melahirkan, rahim Mama tentu akan kembali ke ukuran semula, dan di tengah proses penyembuhan rahim tersebut Mama juga akan mengeluarkan darah dari vagina. Nah, untuk mengurangi pendarahan dan membantu rahim kembali ke ukuran normal dengan cepat, Mama membutuhkan bantuan hormon oksitosin yang Mama dapat ketika sedang menyusui Si Kecil.

10. Memakai Nipple Cream Berbahaya untuk Bayi

Banyak ibu menyusui yang menggunakan nipple cream untuk melembabkan dan meredakan puting kering, lecet, dan pecah-pecah. Tetapi katanya, penggunaan nipple cream itu berbahaya untuk bayi. Menurut Mama ini mitos atau fakta menyusui? Ternyata…

MITOS

Nyatanya, tidak semua nipple cream berbahaya lho, Ma! Selama nipple cream Mama terbuat dari bahan alami dan food grade, tentu nipple cream yang Mama gunakan akan aman jika tertelan bayi. Oleh karena itu, selalu pastikan bahan kandungan yang ada di dalam produk nipple cream sebelum membelinya ya, Ma!

Salah satu produk nipple cream yang terbuat dari bahan alami, food grade dan aman untuk bayi, yaitu Mama’s Choice Intensive Nipple Cream. Lotion menyusui paling best seller dan terbukti khasiatnya!

Mama sedang menggendong bayi

 

Menyusui Aman dan Nyaman dengan Perawatan Puting yang Tepat

Nyeri dan perih saat menyusui Si Kecil? Mama tidak perlu takut! Mama’s Choice kini hadir dengan Mama’s Choice Intensive Nipple Cream yang akan membantu Mama mengatasi semua masalah puting ibu menyusui.

Mama’s Choice Intensive Nipple Cream
Diskon 30% untuk Intensive Nipple Cream | Rp 99.000 Rp 69.000

Terbuat dari bahan 100% alami, seperti ekstrak kurma yang kaya akan antioksidan, Mama’s Choice Intensive Nipple Cream terbukti efektif untuk melembabkan dan meredakan puting kering, lecet, dan pecah-pecah tanpa perlu dibilas. Sudah teruji klinis tidak menimbulkan alergi, halal, dan food grade, membuat nipple cream dari Mama’s Choice ini aman jika tertelan oleh Si Kecil.


Baca juga: Mengapa Merawat Puting Saat Menyusui itu Penting?


Menyusui semakin menyenangkan jika Mama mulai terbiasa dengan pola dan kebutuhan Si Kecil. Untuk keamanan dan kenyamanan Mama, serahkan pada kami!

Itu dia mitos dan fakta seputar menyusui yang banyak beredar di tengah masyarakat. Semoga artikel ini dapat membantu Mama agar lebih hati-hati dalam mengolah informasi dari orang lain ya!

Klik video di bawah ini untuk mendapatkan produk perawatan Mama dan bayi yang berkualitas lainnya, karena ada banyak gratis ongkir yang sayang untuk dilewatkan!

 

Sumber:

University of Kentucky. (2007, November 5). Breastfeeding Study Dispels Sagging Myth. ScienceDaily. Retrieved January 9, 2023, from https://www.sciencedaily.com/releases/2007/11/071101170723.htm

White, J., & Levine, B. (2022, October 19). How Much Water Should Breastfeeding Parents Drink?. Verywell Family. Retrieved January 9, 2023, from https://www.verywellfamily.com/does-drinking-more-water-affect-breastfeeding-284285

Leach, J., & Thurston, L. (n.d.). Is it true that small-breasted mums produce less breastmilk?. BabyCentre. Retrieved January 9, 2023, from https://www.babycentre.co.uk/x1048230/is-it-true-that-small-breasted-mums-produce-less-breastmilk

Shkodzik, K. (2020, April 14). Breastfeeding As a Contraception Method: Does It Really Work?. Flo Health. Retrieved January 9, 2023, from https://flo.health/being-a-mom/adjusting-to-motherhood/contraception/breastfeeding-as-a-contraception-method

Cleveland Clinic Medical Professional. (2022, October 3). Benefits of Breastfeeding for You & Baby. Cleveland Clinic. Retrieved January 9, 2023, from https://my.clevelandclinic.org/health/articles/15274-benefits-of-breastfeeding

Healthy Children

KellyMom

Author fakhrana

fakhrana

Seorang wanita yang menumpahkan perasaannya pada kata, karena ia percaya kata memiliki kuasa. Terus menulis hingga terasa penuh dan terisi, selalu senang ketika menginspirasi.

COMMENTS

0 Comments
Leave a comment

Keranjang Anda (0)

Close

Belanja Rp90,000 lagi untuk dapat free ongkir!

Mini Cart

Keranjang belanja Anda kosong.

Shop now
1
0