Banyak Mama baru yang masih bingung dengan jumlah kalori yang dibutuhkan ibu menyusui. Apakah Mama salah satunya? Mama tidak perlu bingung lagi. Yuk, simak penjelasannya berikut ini!
Jumlah Kalori Ibu Menyusui
Umumnya, jika tidak sedang hamil atau menyusui, seorang wanita memerlukan sekitar 1.800-2.000 kalori per hari. Namun, kebutuhan kalori ibu menyusui tentu akan lebih meningkat.
Menurut National Institute of Child Health and Human Development, kalori ibu menyusui akan meningkat sekitar 450-500 kalori per hari. Peningkatan kalori tersebut disebabkan oleh kebutuhan akan energi dan nutrisi untuk memproduksi ASI.
Menurut American Pregnancy Association, para ibu yang sedang menyusui diperkirakan akan membakar 425-700 kalori tambahan setiap hari. Namun, kebutuhan kalori tiap ibu menyusui dapat berbeda-beda, tergantung pada usia, Body Mass Index (BMI), tingkat aktivitas harian, dan frekuensi bayi menyusu.
Jenis Makanan dan Minuman yang Dibutuhkan Ibu Menyusui
Eits, tenang, Ma, tambahan kalori saat sedang menyusui tidak akan membuat Mama menjadi gemuk, kok. Namun, perlu diingat, Mama harus mengonsumsi makanan yang sehat, ya.
Selain untuk menghindarkan Mama dari berat badan berlebih karena tambahan kalori, mengonsumsi makanan dengan asupan gizi yang seimbang dapat membantu Mama memproduksi ASI yang berkualitas bagi Si Kecil. Oleh karena itu, Mama harus memenuhi kebutuhan tubuh terhadap karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral.
Makanan yang mengandung karbohidrat dan tinggi serat antara lain oats, nasi merah, dan roti gandum. Sedangkan untuk kecukupan protein, Mama dapat mengonsumsi ikan, telur, dan daging tanpa lemak. Alpukat, minyak zaitun, ikan salmon, dan kacang-kacang dapat menjadi pilihan Mama untuk memenuhi kebutuhan lemak yang baik untuk perkembangan bayi.
Sayuran hijau dan buah-buahan juga perlu Mama konsumsi untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral. Selain itu, selama menyusui, Mama harus tetap terhidrasi dengan minum air mineral kurang lebih sebanyak 2 liter sehari. Perlu diingat, Mama harus mengurangi minuman manis dan yang mengandung kafein—kopi atau teh—serta menghindari minuman beralkohol.
Baca juga: Manfaat Kurma untuk ASI Booster Ibu Menyusui
—
Jika Mama ingin berbagi cerita dan keresahan saat menyusui, ini saatnya Mama bergabung dengan Mama MengASIhi. Mama’s Choice memberikan wadah untuk Mama-Mama saling berkumpul untuk berbagi pengalaman dan berbagai tips selama perjalanan mengASIhi. Mengelilingi diri Mama dengan lingkungan yang supportif juga salah satu tips penting agar ASI banyak dan lancar, lho!
—
Jika Ibu Menyusui adalah Seorang Vegetarian
Lalu, apa yang perlu dikonsumsi jika Mama seorang vegetarian? Apakah akan memengaruhi produksi ASI? Selama Mama mengonsumsi makanan dengan kandungan kalori dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh, maka tidak menjadi masalah. Mama yang menjalani diet vegetarian perlu memilih makanan yang kaya akan zat besi, protein, dan kalsium.
Hal yang perlu diperhatikan oleh seorang ibu menyusui yang vegetarian adalah kebutuhan akan vitamin B12, vitamin D, kalsium, dan omega 3 dapat tercukupi. Ibu menyusui yang menjalani diet vegetarian juga membutuhkan suplemen Docosahexaenoic Acid (DHA) untuk memastikan tercukupinya kebutuhan nutrisi.
Oleh karena itu, seringkali dokter/ahli gizi akan merekomendasikan pemberian suplemen tambahan harian untuk memenuhi kebutuhan vitamin D dan vitamin B12. Nah, bagi Mama yang membutuhkan suplemen tambahan dengan kandungan nutrisi penambah ASI, Mama’s Choice hadir untuk membantu Mama #KurangiWorry saat sedang mengASIhi Si Kecil.
Baca juga: Manfaat Fenugreek ASI Booster untuk Payudara Ibu Menyusui
Kebutuhan Nutrisi Ibu Menyusui
Penuhi kebutuhan nutrisi dan kalori Mama dengan Mama’s Choice Almond Milk Powder, booster alami pertama yang terbuat dari bahan dasar tumbuhan, 27,5% almond yang dapat meningkatkan kualitas dan nutrisi dalam ASI.
Selain itu, Mama’s Choice Almond Milk Powder ini juga mengandung daun katuk yang dikenal sebagai sayuran penambah hormon prolaktin untuk memperlancar produksi ASI.
Susu almond ini juga dilengkapi dengan kandungan DHA yang berguna untuk mememberi nutrisi pada ibu menyusui dan mendukung perkembangan otak Si Kecil. Semua kandungannya 100% natural tanpa pengawet, perasa dan pewarna buatan. Jadi, aman untuk dikonsumsi Mama saat sedangkan menyusui.
Selain itu, Mama juga dapat melengkapi kebutuhan nutrisi saat menyusui dengan mengonsumsi Mama’s Choice Breastfeeding Support. Suplemen ASI ini juga terbuat dari bahan 100% alami dan vegan yang cocok untuk Mama dengan diet vegetarian. Mama’s Choice Breastfeeding Support ini kaya akan protein dan vitamin E yang dapat menstimulasi kelenjar susu untuk memproduksi ASI.
Tidak jauh berbeda dengan Mama’s Choice Almond Milk Powder, suplemen ini juga mengandung almond, daun katuk, fenugreek, dan kedelai untuk menunjang perkembangan otak dan daya tahan tubuh bayi.
Sudah banyak Mama yang telah membuktikan khasiat dari kedua ASI booster alami ini. Sekarang, saatnya Mama yang mencobanya sendiri dan buktikan kebaikan bahan alaminya!
—
Itulah ulasan mengenai kebutuhan kalo harian yang diperlukan oleh ibu menyusui. Semangat mengASIhi buah hati, Ma!
Klik banner di bawah ini untuk cek dan belanja kebutuhan menyusui berkualitas dengan harga spesial!
Artikel terkait: 7 Makanan agar ASI Mama Banyak, Kental, dan Berkualitas
Sumber:
cdc.gov
nichd.nih.gov
americanpregnancy.org
mayoclinic.org
kidshealth.org
mendela.com
Annisa Nur Fitriani
Seorang perempuan yang menyukai beragam proses belajar, mulai dari mendengar, mengamati, dan menulis. Baginya, semua tempat adalah sekolah, dan semua Mama adalah guru yang berharga.