Setiap Mama memiliki tantangan masing-masing saat melalui perjalanan menyusui. Terkadang ada beberapa masalah menyusui yang membuat Mama bingung. Beberapa masalah menyusui bisa diatasi dengan nipple shield. Yuk, ketahui manfaat dan cara menggunakan nipple shield di sini!
Nipple shield adalah alat bantu menyusui berupa pelindung puting yang terbuat dari silikon tipis. Bentuknya seperti topi dengan lubang kecil pada bagian ujungnya untuk mengalirkan ASI ke mulut bayi. Bagian pinggirnya biasanya ada yang dimodifikasi untuk memungkinkan hidung dan dagu bayi bersentuhan dengan kulit.
Manfaat Nipple Shield untuk 5 Masalah Menyusui
Tidak semua ibu menyusui perlu menggunakan pelindung puting. Mengutip dari situs Verywell Family, menggunakan nipple shield saat tidak dibutuhkan malah bisa merugikan. Karena itu, konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakan alat ini ya, Ma.
Nipple shield hanya baik dipakai ketika Mama mengalami beberapa masalah berikut ini.
1. Bayi baru lahir kesulitan menempel
Di awal kehidupannya, sebagian bayi mengalami kesulitan untuk menempel pada payudara Mama. Jika bayi tidak menempel dengan baik, maka ASI tidak keluar dengan sempurna sehingga suplai ASI bisa terganggu. Umumnya, lebih mudah bagi bayi untuk menempel ke payudara Mama dengan bantuan nipple shield.
2. Bayi dengan kondisi tertentu kesulitan menyusui
Beberapa bayi punya kondisi kesehatan tertentu yang membuatnya susah menyusui. Misalnya bayi prematur yang sulit menyusu karena mulutnya berukuran kecil. Atau bayi dengan ankyglossia alias tongue-tie di mana struktur lidahnya membuat bayi kesulitan menempel dan menghisap ASI.
Nipple shield membantu bayi dengan kedua kondisi tersebut supaya bisa menempel dengan baik dan menerima ASI.
3. Kondisi puting yang rata atau inverted
Beberapa kondisi puting juga bisa membuat bayi kesulitan menyusu. Misalnya puting yang rata atau masuk ke dalam (inverted). Menggunakan nipple shield dapat memudahkan bayi menempel ke payudara Mama.
4. Puting sakit
Terkadang puting Mama bisa terasa sakit karena lecet atau pecah-pecah. Dalam kondisi ini, menyusui langsung akan terasa perih. Pelindung puting bisa jadi solusi supaya bayi bisa tetap menyusui namun tidak langsung menyentuh puting sehingga rasa sakit bisa berkurang. Gunakan juga nipple cream untuk menyembuhkan puting yang lecet akibat menyusui.
5. Beralih dari botol ke payudara
Bayi yang sudah terbiasa minum ASI menggunakan botol akan kesulitan saat diajak menyusui langsung dari payudara. Cobalah gunakan nipple shield sebelum benar-benar menyusui langsung. Bentuk nipple shield yang mirip dengan dot bayi akan membantu bayi beralih dengan lebih mudah.
Baca juga: Cara Melakukan Pelekatan Menyusui yang Benar, Sudah Tahu?
Cara Menggunakan Nipple Shield
- Pelindung puting tersedia dengan berbagai ukuran dan bentuk pinggiran. Pilihlah yang sesuai dengan diameter puting Mama supaya nyaman saat dipakai.
- Basahi bagian tepi dengan air hangat atau ASI untuk mencegahnya bergerak.
- Letakkan nipple shield ke puting, pastikan terpasang dengan pas untuk hasil maksimal.
- Peras sedikit ASI hingga keluar dari ujungnya untuk memancing bayi menyusui.
- Ketika menyusui dan Mama merasa aliran ASI melambat, peras payudara supaya ASI bisa keluar lebih banyak.
- Setelah selesai, cuci dengan menggunakan air sabun panas lalu simpan dalam keadaan kering.
Baca juga: Tips Mengatasi ASI Sedikit & Seret secara Alami
Tips Mengatasi Masalah Menyusui
Mengatasi masalah menyusui dan memiliki ASI melimpah merupakan impian setiap Mama. Selain menggunakan nipple shield, Mama bisa coba konsumsi makanan bergizi untuk membantu meningkatkan produksi ASI. Contoh makanan tersebut antara lain almond, fenugreek, daun katuk, kedelai, kurma.
Jika Mama sibuk, tidak perlu bingung mencari berbagai makanan pelancar ASI. Semua kandungan tersebut bisa Mama dapatkan dalam Mama’s Choice Breastfeeding Support. ASI booster super praktis dengan bentuk kapsul ini ampuh meningkatkan kuantitas dan kualitas ASI Mama, lho!
2 dari 3 Mama merasa ASI lebih kental setelah konsumsi pertama Mama’s Choice Breastfeeding Support dan volume ASI bertambah sebanyak 36% – Mama’s Choice Effectiveness Panel Test August 2021.
Dengan kandungan almond, fenugreek, daun katuk, dan kedelai, suplemen ASI booster alami ini kaya akan vitamin E dan protein yang dapat menstimulasi kelenjar susu untuk memproduksi ASI. Selain itu, kandungan alaminya juga dapat menjaga daya tahan tubuh Mama dan Si Kecil.
Jika Mama ingin mengonsumsi ASI booster dengan rasa coklat yang nikmat, cobalah Mama’s Choice Almond Milk Powder. ASI booster yang satu ini berbentuk susu almond dengan kandungan lengkap plus DHA untuk memancing produksi ASI berkualitas.
4 dari 5 Mama merasa ASI lebih melimpah setelah konsumsi pertama Mama’s Choice Almond Milk Powder dan volume ASI bertambah sebanyak 56% – Mama’s Choice Effectiveness Panel Test August 2021.
Minuman ASI booster dengan bahan dasar almond ini merupakan pelancar ASI pertama di Indonesia dengan kombinasi DHA dan fenugreek lho, Ma! Selain rasanya enak, Mama’s Choice Almond Milk Powder juga dapat mendukung perkembangan otak Si Kecil.
—
Itu dia manfaat dan cara menggunakan nipple shield untuk 5 masalah menyusui. Semoga ASI Mama lancar terus ya!
Yuk, klik banner di bawah ini untuk belanja ASI booster alami #1 dengan harga spesial!
Artikle terkait: Manfaat Susu Almond untuk Ibu Hamil & Menyusui, Bikin ASI Deras!
Sumber:
Ambar Arum
Senang belajar dan berbagi info tentang ibu, anak, dan keluarga. Sebab harta yang paling berharga adalah keluarga. Setuju kan? Semoga bermanfaat ya!