Jadi susah tidur? Takut tidak bisa leluasa merawat diri? Atau… Takut terlalu repot dengan segala kesibukan yang membuat pola hidup Mama berubah setelah si kecil lahir? #GakPapaKokMa, tak perlu sedih dan minder. Mama’s Choice punya solusinya agar Mama tetap bisa merawat diri setelah melahirkan, lengkap dengan rasa tenang di awal perjalanan menjadi seorang Mama.
1. Minum air putih yang banyak
Stay hydrated! Saat menyusui, asupan cairan dalam tubuh harus selalu tercukupi. Kekurangan cairan akan menyebabkan dehidrasi, mudah lelah, dan terhambatnya penyerapan nutrisi ASI oleh bayi. Merawat diri setelah melahirkan, dimulai dari sini. It’s so basic but… meaningful!
2. Tidur yang cukup
Saat bayi tidur, usahakan Mama juga ikut tidur, ya. Terlebih jika Mama harus merelakan waktu tidur Mama di malam hari untuk menyusui si kecil. Amati pola tidur bayi, dan pastikan minta bantuan Papa untuk meringankan hal ini ya, Ma. Baca tips mendapatkan tidur berkualitas selama menyusui di artikel ini.
3. Potong rambut
Umumnya, 3 bulan pasca melahirkan, rambut semakin rontok karena hormon progesteron menurun drastis. #GakPapaKokMa, ini akan kembali normal 10-12 bulan setelahnya. Potong rambut Mama jadi lebih pendek, yuk! Selain terlihat lebih segar, ini juga bisa mengurangi kerontokan berlebih. Jangan lupa rawat dengan sampo yang aman untuk Mama dan bayi, ya.
4. Kembalikan kesehatan kulit
Hormon kehamilan membuat kulit menjadi kendur dan kering. Bagian yang paling terlihat secara nyata adalah kulit bagian perut yang meregang dan tidak kencang! Gunakan Mama’s Choice Stretch Mark Cream untuk mengatasi hal ini. Produk krim penghilang stretch mark ini juga bisa membantu mengatasi rasa gatal selepas kehamilan.
5. Konsultasi rutin ke dokter
Baik melahirkan normal atau caesar, konsultasi ke dokter harus rutin dilakukan. Terlebih lagi jika Mama memiliki keluhan, baik fisik ataupun psikis. Jangan lupa, konsultasikan juga makanan apa saja yang wajib Mama konsumsi agar tubuh bisa lebih cepat kembali fit seperti sedia kala.
6. Jangan malu minta bantuan
Mama mengalami baby blues? Atau merasa depresi karena merasa sendirian? #GakPapaKokMa minta bantuan. Bagaimanapun, Mama sudah menjadi seorang perempuan yang kuat dan hebat. Melibatkan keluarga terdekat untuk membantu Mama mengurus si kecil, bisa membuat Mama lebih tenang dan memiliki waktu me time lebih banyak.
7. Perhatikan pola makan
#GakPapaKokMa tubuh melebar dan belum kembali ke ukuran semula. Tapi, jangan diet sembarangan, ya! Dikhawatirkan, hal ini bisa mempengaruhi kualitas ASI yang dihasilkan. Lakukan olahraga dan gerakan ringan, atur pola makan untuk membatasi kalori yang masuk, serta perbanyak makan serat untuk melancarkan pencernaan ya, Ma.
Pola makan yang sehat juga bisa membantu mengembalikan kekencangan kulit. Dengan begitu, kepercayaan diri Mama akan kembali meningkat setelahnya. Jangan lupa, maksimalkan perawatan dengan Mama’s Choice Stretch Mark Cream agar hasilnya lebih efektif, ya!
Mau diskon tambahan dan gratis biaya pengiriman ke seluruh Indonesia? Pesan sekarang juga sebelum masa promo berakhir. Klik di sini atau klik banner untuk membuktikan produk andalan kami yang paling aman, untuk kesehatan Mama dan yang tersayang.
Tya
Gemar menulis dan bercerita. Membagikan kisah, pengalaman dan inspirasi melalui kata-kata. Perempuan yang terlihat melodrama, tapi suka tertawa. Sedang bersiap-siap menanti kehadiran si kecil dalam hidupnya. Agar semakin menyenangkan, berceritalah ia. Di sini.