Search

Masker Wajah Alami untuk Kulit Kusam Saat Hamil, ‘Pregnancy Mask’

Kehamilan memang membuat tubuh mengalami perubahan signifikan. Tak hanya bentuk tubuh, perubahan hormon juga bisa memengaruhi kulit Mama menjadi kusam. Kondisi ini kerap disebut dengan istilah ‘pregnancy mask’. Tapi tenang, ibu hamil bisa kok menggunakan masker wajah alami sebagai cara aman untuk mengatasi ‘pregnancy mask’ alias kulit kusam.

7 Bahan Masker Alami untuk Kulit Kusam

Ada banyak tumbuhan yang mengandung nutrisi tertentu untuk menyehatkan tubuh. Tak hanya untuk dimakan, beberapa bahan makanan tersebut bahkan bermanfaat untuk perawatan kulit. Seperti 7 bahan alami berikut yang aman untuk dibuat masker anti kulit kusam ibu hamil.

Mama's Choice sheet mask, masker alami untuk atasi pregnancy mask kulit kusam saat hamil

1. Masker Mentimun

Buah tanaman mentimun atau timun tidak hanya sedap sebagai lalap, tetapi juga untuk merawat kulit agar tidak kusam. Mentimun memiliki sifat anti-inflamasi, mengandung vitamin C serta asam folat yang bermanfaat sebagai antioksidan wajah. Masker mentimun dapat membantu mengatasi jerawat, menenangkan iritasi, mencegah penuaan dini, dan menghidrasi kulit.

Cara membuat: Haluskan setengah mentimun yang belum dikupas dengan blender. Saring sari mentimun dan oleskan ke wajah yang sudah dibersihkan. Diamkan selama 15 menit, lalu bilas wajah menggunakan air dan keringkan.

2. Masker Lidah Buaya

Lidah buaya juga memiliki sifat anti-inflamasi, anti-bakteri, dan antioksidan. Membuat masker lidah buaya dapat membuat wajah Mama terlihat segar, sekaligus membersihkan pori-pori. Masker lidah buaya juga dapat membunuh bakteri yang menyebabkan jerawat. 

Cara membuat: Ambil satu buah lidah buaya ukuran sedang. Kupas dan cuci bersih untuk menghilangkan getahnya. Kemudian haluskan daging lidah buaya, oleskan pada wajah, dan diamkan 5-10 menit. Lalu bilas wajah dengan air hingga bersih dan keringkan. 

Baca juga: Apakah Lidah Buaya Aman untuk Ibu Hamil?

3. Masker Stroberi

Stroberi adalah bahan masker alami yang sangat baik untuk mengatasi kulit wajah kusam. Stroberi kaya akan vitamin C dan asam alfa-hidroksi yang membantu eksfoliasi kulit agar lebih cerah. Cocok bagi Mama yang memiliki masalah jerawat atau kulit wajah yang kusam.

Cara membuat: Gunakan 8-9 stroberi untuk sekali membuat masker wajah. Haluskan stroberi, lalu oleskan pada wajah yang sudah dibersihkan. Biarkan masker menempel pada wajah selama 10-15 menit. Kemudian cuci wajah Mama menggunakan air hangat.

Tips: Sebelum diaplikasikan ke wajah, lakukan uji coba alergi pada leher atau tangan.

4. Masker Oatmeal Yogurt

Masker oatmeal dan yogurt memiliki manfaat yang baik untuk mengatasi kulit wajah kusam. Sebab oat mengandung antioksidan dan membantu mengangkat sel kulit mati. Sedangkan yogurt memiliki efek mencerahkan serta meminimalisir flek hitam. Kandungan asam laktat pada yogurt juga bisa membuat kulit Mama menjadi lembut dan kenyal.

Cara membuat: Campurkan oatmeal dan yogurt, masing-masing 1 sendok makan. Aduk dan oleskan secara merata ke seluruh wajah, lalu diamkan 10-15 menit sebelum dibilas. Mama dapat menggunakan masker ini setiap malam untuk hasil lebih optimal.

5. Masker Green Tea

Green tea atau teh hijau terkenal akan segudang manfaat untuk kulit, sehingga banyak digunakan dalam produk kecantikan. Bahan alaminya dapat membantu mengurangi kemerahan dan iritasi, mengobati jerawat, melembapkan, melawan penuaan dini, hingga melindungi dari kanker kulit.

Cara membuat: Seduh secangkir green tea, biarkan kantung/daun teh terendam selama 1 jam. Campur daun teh dengan soda kue dan madu, lalu oles pada wajah yang sudah dibersihkan sambil dipijat untuk eksfoliasi. Diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air hangat.

6. Masker Madu

Madu merupakan salah satu bahan alami untuk membuat masker wajah yang cocok bagi semua jenis kulit. Madu juga memiliki sifat anti bakteri, pelembab, dan menenangkan kulit wajah. Masker ini bisa untuk mengatasi jerawat, mencerahkan kulit, eksfoliasi, hingga mencegah penuaan dini.

Cara membuat: Oleskan madu secara merata pada kulit, lalu diamkan selama 20 menit. Setelah itu, bilas madu dengan air hangat. 

7. Masker Beras

Beras telah terkenal bermanfaat untuk mencerahkan kulit, karena mengandung komponen bioaktif dari ekstrak asam ferulic, vitamin B10, dan asam fitat. Komponen tersebut juga membantu eksfoliasi kulit, mengatasi flek hitam, serta melindungi dari sinar UV.

Cara membuat: Ambil 3 sendok makan beras yang telah dicuci bersih, kemudian haluskan. Campur dengan 1 sendok makan air mawar, lalu oleskan pada wajah. Diamkan selama 10-15 menit. Kemudian oleskan sedikit air sambil digosok secara perlahan, lalu bilas. 

Pilihan Masker Alami yang Praktis untuk Atasi Kulit Kusam

masker wajah alami untuk kulit kusam

Wah, banyak sekali bahan alami masker yang bisa Mama dipilih untuk mengatasi ‘pregnancy mask‘. Tapi, saat hamil mungkin Mama tidak mood mencari bahan di pasar dan repot-repot masuk ke dapur untuk membuat semua itu ya, kan? Kami paham sekali perasaan Mama!

Untuk itu, Mama’s Choice menghadirkan Sheet Mask dengan 100% bahan alami untuk mengatasi masalah kulit selama kehamilan. Tersedia dalam dua varian sebagai solusi masalah kulit Mama: Soothing Protective untuk kulit berminyak dan berjerawat, serta Revitalizing untuk kulit kering dan kusam.

Mama’s Choice Sheet Mask 6pcs Rp 109.000 | Free Scrunchie (Hemat 37%)

Hanya dengan 2 langkah mudah: sobek kemasan dan tempelkan Sheet Mask-nya di wajah Mama! Mama bisa menggunakannya sambil menonton drama korea kesukaan, me time pun jadi praktis!

Mama's Choice sheet mask, masker alami untuk kulit kusam saat hamil pregnancy mask

Yuk atasi Pregnancy Mask hanya dengan Mama’s Choice Sheet Mask yang terbukti aman, natural, dan Halal! Lengkapi juga skincare Mama selama hamil dan menyusui dengan rangkaian perawatan wajah yang aman dari Mama’s Choice: Face Wash dan Moisturizer.

Penasaran dengan produk sheet mask dari Mama’s Choice? Segera dapatkan dengan harga spesial di sini!


Artikel terkait: Cara Mudah Atasi Kulit Kering Saat Hamil

 

 

 

Sumber:

Healthline.com, Healthline.com, Healthline.com, Healthline.com

Beautylish.com

Leaf.tv

Mindbodygreen.com

Diyfacemask.net

Author Maureen

Maureen

I am a happy & proud millenial mom! Senang belajar dan berbagi ❤

COMMENTS

0 Comments
Leave a comment

Keranjang Anda (0)

Close

Belanja Rp90,000 lagi untuk dapat free ongkir!

Mini Cart

Keranjang belanja Anda kosong.

Shop now
1
0