Search

Mengenal Filariasis, Penyakit Kaki Gajah yang Disebabkan Nyamuk

Apakah Mama percaya bahwa nyamuk lebih berbahaya daripada ular dan hiu? Ya, faktanya serangga ini membunuh lebih dari 700 ribu orang tiap tahunnya, jauh lebih banyak daripada ular dan hiu. Selain menyebabkan gatal dan bentol, beberapa jenis nyamuk juga menularkan penyakit berbahaya, salah satunya filariasis atau kaki gajah yang bisa menyerang anak.

Bagi Mama yang belum familiar, mari simak selengkapnya apa itu filariasis, gejala, serta cara pencegahan nya di sini.

Mengenal Filariasis: Penyakit Kaki Gajah

filiarisis penyakit kaki gajah akibat nyamuk

Menurut data Kemenkes, terdapat lebih dari 14.932 penderita kasus kronis filariasis yang tersebar di 418 kota dari 34 Provinsi di Indonesia.

Filariasis atau yang umum disebut kaki gajah merupakan penyakit tropis berupa infeksi yang disebabkan parasit cacing filaria. Terdapat 3 jenis parasit filaria yang menjadi penyebab kaki gajah, yaitu Wuchereria bancrofti, Brugia malayi, dan Brugia timori. Ketiganya bersarang pada pembuluh limfatik dan mengganggu fungsi normal kelenjar getah bening. 

Perkembangan parasit filaria menyebabkan peradangan dan jaringan parut pada pembuluh darah getah bening. Saluran limfatik yang tersumbat membuat cairan tidak dapat mengalir kembali ke jantung sehingga mengakibatkan pembengkakan pada anggota tubuh menyerupai “kaki gajah”. 

Cacing ini bisa bertahan hidup selama 6-8 tahun. Selama masa hidupnya, cacing bisa menghasilkan jutaan mikrofilaria (larva yang belum matang) ke dalam darah dan kulit. Mikrofilaria akan ditularkan kepada manusia lainnya melalui serangga menggigit seperti nyamuk Culex, Anopheles, dan Aedes.

Gejala Penyakit Kaki Gajah

Meski tidak mematikan, penyakit kaki gajah bisa mengakibatkan cacat tetap.

Perlu Mama tahu, kebanyakan orang yang terinfeksi tidak langsung menunjukkan gejala walaupun parasit sudah merusak sistem kelenjar getah bening. Pembengkakan baru muncul bertahun-tahun setelah seseorang terinfeksi. Biasanya pada kaki, tetapi bisa juga pada anggota tubuh lainnya seperti lengan, payudara dan alat kelamin. 

Selain itu, infeksi parasit filariasis dapat memengaruhi perubahan pada sistem kekebalan tubuh sehingga tubuh tidak dapat melawan kuman dan infeksi. Pada tahap ini, seseorang yang mengalami kaki gajah harus mencegah infeksi dengan menjaga kebersihan kulit serta melakukan perawatan luka yang tepat. 

Pada kasus parah, infeksi filaria juga dapat menyebabkan sindrom eosinofilia paru tropis. Peningkatan kadar eosinofil dari batas normal bisa merusak organ jantung, paru-paru, dan kulit. Sehingga penderita filariasis dapat mengalami batuk, sesak napas, dan meningitis.

Upaya pencegahan penyakit kaki gajah

mencegah darah manis dengan anti nyamuk anak

Sebenarnya upaya utama dalam mencegah penyakit kaki gajah pada anak dan keluarga adalah dengan menghindari gigitan nyamuk. Masalahnya, nyamuk yang membawa cacing filaria biasanya akan menggigit berkisar pada waktu senja dan subuh, sehingga penggunaan kelambu saja tidak cukup.

Mantan Menteri Kesehatan RI Nila F. Moeloek menyatakan, pencegahan kaki gajah untuk anak dan orang dewasa di atas 2 tahun dapat dilakukan dengan menghindari gigitan nyamuk dan minum obat pencegah penyakit kaki gajah.

Sedangkan bagi bayi di bawah 2 tahun, Mama dapat menjaga Si Kecil dari gigitan nyamuk dengan cara:

  1. Bersihkan genangan air dan jauhi tempat nyamuk bersarang (tempat sampah, semak)
  2. Gunakan kelambu saat tidur
  3. Pakaikan baju berwarna cerah dan tertutup pada Si Kecil
  4. Selalu mengoleskan anti nyamuk yang aman untuk bayi. 

Yang Perlu Diperhatikan saat Memilih Lotion Anti Nyamuk untuk Bayi dan Anak

Penggunaan lotion anti nyamuk untuk bayi diperbolehkan apabila kandungannya tidak mengandung toksin dan aman untuk kulit sensitif bayi. Toksin yang perlu dihindari dalam anti nyamuk bayi adalah DEET, alkohol, paraben, parfum, dan mineral oil yang dapat mengiritasi.

Karena itu, Mama’s Choice menghadirkan anti nyamuk yang 100% aman, halal, dan natural untuk bayi baru lahir sekalipun. Mama’s Choice Mozzbye Skin Protection Lotion dengan kandungan alami dari minyak andiroba, lavender, dan citronella, melindungi dari nyamuk hingga 8 jam, termasuk nyamuk penyebab Malaria, Demam Berdarah, dan Kaki Gajah.

Mama's Choice Baby Mozzbye Skin Protection Lotion, Anti Nyamuk untuk Bayi

Mama cukup mengoleskan Mama’s Choice Baby Mozzbye Skin Protection Lotion pada lengan dan kaki Si Kecil setelah mandi, sebelum tidur, atau saat akan beraktivitas di luar ruangan. Bisa juga lho, dipakai untuk seluruh anggota keluarga. Dijamin, nyamuk nakal akan pergi menjauh!

Mama's Choice Baby Mozzbye Skin Protection Lotion, Anti Nyamuk untuk Bayi
Mama’s Choice Baby Mozzbye Skin Protection Lotion Rp 89.000 (Hemat 25%)

Mama's Choice Hair and Body Wash, sampo bayi tidak perih di mata

Itulah penjelasan mengenai filariasis atau penyakit kaki gajah. Yuk bersama-sama melindungi keluarga dari penularan penyakit kaki gajah dan pastikan perlindungan menyeluruh Si Kecil dengan produk yang aman, halal, dan natural dari Mama’s Choice. 

Klik banner di bawah untuk belanja produk bayi lainnya dengan harga spesial, Ma!

Mama's Choice Baby Hair and Body Wash, sampo bayi

Baca juga: Gejala, Cara Mencegah, dan Mengobati Malaria pada Bayi

 

Sumber:

Mayocliniclabs.com

Who.int

Cdc.gov

Author Maureen

Maureen

I am a happy & proud millenial mom! Senang belajar dan berbagi ❤

COMMENTS

0 Comments
Leave a comment

Keranjang Anda (0)

Close

Belanja Rp90,000 lagi untuk dapat free ongkir!

Mini Cart

Keranjang belanja Anda kosong.

Shop now
1
0