Tubuh dan kulit bayi masih sangat sensitif, karena itu cara memandikannya harus aman dan ekstra hati-hati. Yuk pelajari cara memandikan bayi baru lahir yang benar beserta gambarnya di sini!
Memandikan bayi yang baru lahir tidak bisa sembarangan, tergantung apakah ia sudah puput pusar atau belum. Untuk memandikan bayi baru lahir yang belum puput pusar, Mama dapat melihat cara selengkapnya di sini. Kalau ia sudah puput pusar, Mama bisa baca terus sampai habis di artikel ini.
Memandikan Bayi yang Sudah Puput Pusar
Setelah tali pusar lepas dan kering, Si Kecil sudah boleh mandi di bak mandi. Awalnya mungkin bayi akan menolak karena belum terbiasa. Mama bisa menggunakan waslap dulu sambil membuatnya terbiasa berendam di bak supaya Si Kecil bisa menyesuaikan diri.
Ini dia cara memandikan bayi baru lahir dengan menggunakan bak mandi beserta gambarnya.
- Gunakan bak mandi berkualitas dengan ukuran pas serta tambahan sisipan dan antiselip di bagian dalamnya untuk mencegah tergelincir.
- Isi bak dengan sedikit air hangat (bukan air panas). Masukan bayi ke bak, gunakan tangan kiri untuk menopang kepalanya.
- Basuh area wajah dan rambut bayi dahulu dengan menggunakan waslap yang sudah dicelupkan ke air hangat.
- Teteskan sedikit sabun cair bayi ke air dalam bak untuk membasuh badan bayi.
- Kalau rambut bayi sudah tumbuh, gunakan shampoo yang tidak perih di mata.
- Angkat bayi dari bak, letakkan di atas handuk dan keringkan badan Si Kecil dengan cara menepuk-nepuknya.
- Oleskan baby oil ke seluruh tubuh untuk memberi kelembaban.
- Oleskan salep untuk mencegah ruam di area selangkangan dan pakaikan popok.
- Bungkus bayi dengan handuk untuk memberi kehangatan. Setelah itu Mama bisa memakaikan baju-baju lucu yang sudah Mama siapkan sebelumnya.
Tips Penting Memandikan Bayi Baru Lahir
- Jangan pernah meninggalkan bayi sedetikpun tanpa pengawasan, terutama saat di dekat air.
- Bayi dapat kedinginan dengan cepat, terutama saat telanjang. Karena itu selain memastikan air harus hangat, pastikan suhu ruangan juga hangat.
- Di tahun pertama, sebenarnya bayi hanya perlu mandi 3 kali seminggu selama area popok terjaga kebersihannya. Namun jika cuaca panas dan bayi berkeringat, mandi sekali sehari pun boleh asalkan sabunnya aman untuk kulit sensitif.
- Tes apakah sabun dan shampo bayi yang Mama gunakan cocok untuk kulit Si Kecil, dengan mengoleskannya sedikit ke lengan bayi lalu tunggu beberapa jam. Jika tidak ada reaksi, maka sabun tersebut cocok dengan kulit Si Kecil. Hal ini penting karena salah memilih sabun bisa membuat bayi jadi alergi dan tidak nyaman.
Baca Juga: Ciri Ciri Alergi Sabun Mandi Pada Bayi
Sabun yang Aman Untuk Bayi, Seperti Apa?
Selain mengetahui cara memandikan bayi baru lahir, Mama juga perlu tahu bagaimana memilih sabun bayi yang tepat. Ada banyak sabun cair bayi yang dijual di pasaran, tapi ternyata belum tentu semuanya aman.
Beberapa kandungan kimia berbahaya yang harus Mama hindari pada sabun bayi seperti:
- Pengawet (paraben)
- Ftalat
- Pembuat busa Sodium Lauryl Sulfate (SLS) dan Sodium Laureth Sulfate (SLES)
- Pewarna
- Antibakteri kimia, seperti triclosan.
Kandungan pembuat busa SLS dan SLES tak hanya dapat mengiritasi mata, kulit, dan paru-paru bayi. Dalam penggunaan jangka panjang, SLS dan SLES dapat mengganggu kerja hormon dan menyebabkan kanker. – Healthline
Karena itu, sebaiknya Mama memilih sabun bayi yang lebih alami seperti Mama’s Choice Baby Hair and Body Wash. Hadir dalam sabun cair 2in1 yang praktis, produk ini diperkaya dengan Lavender dan Chamomile yang secara lembut membersihkan, melembabkan kulit dan rambut bayi, serta memberikan efek relaksasi.
Meski bebas deterjen sulfat, Mama’s Choice Baby Hair and Body Wash memiliki formula Natural Bubble-Rich yang membuat momen mandi tetap menyenangkan bagi Si Kecil dan tidak perih di mata. Produk ini juga sudah tersertifikasi Halal.
—
Sekarang sudah tahu dong cara memandikan bayi baru lahir yang benar dan aman? Selamat mempraktikkan ya Ma!
Sumber:
Ambar Arum
Senang belajar dan berbagi info tentang ibu, anak, dan keluarga. Sebab harta yang paling berharga adalah keluarga. Setuju kan? Semoga bermanfaat ya!